Description

Zest Hotel Yogyakarta berada di kawasan Malioboro yang selalu padat oleh wisatawan lokal maupun mancanegara. Hotel berbintang 2 ini menawarkan keamanan dan kebersihan kamar terbaik dengan harga ramah di kantong.

Terletak di Jalan Gajah Mada No 28, Yogyakarta, hotel ini mengusung konsep modern. Meski minimalis, interior dan eksteriornya tetap memberikan kesan yang mewah. Warna hijau cerah dan putih mendominasi seluruh ruang yang ada.

Kamar di akomodasi ini terbagi menjadi dua tipe, yaitu Zest Queen dan Zest Twin. Total kamar yang disediakan ada sekitar 106 unit, terbagi menjadi 49 kamar dengan ranjang berukuran queen dan 59 kamar dengan 2 tempat tidur terpisah (twin). Sofa bed pun disediakan di masing-masing kamar untuk istirahat.

Tiap kamar ditunjang dengan perabot modern seperti AC, brankas, meja, adaptor universal, telepon dengan sambungan lokal/interlokal, dan TV LCD 32 inch dengan saluran TV kabel. Layanan gratis seperti WiFi, sarapan, air minum kemasan pun dapat dinikmati. Fasilitas kebersihan diri ditunjang dengan shower dan peralatan mandi lengkap.

Tamu dapat menikmati berbagai layanan seperti laundry untuk mencuci pakaian kotor. Selain itu, tersedia layanan babysitting bagi tamu yang membawa momongan. Penyewaan mobil dan jasa tur pun disediakan jika tamu membutuhkannya.

Hotel Zest Yogyakarta memiliki Restoran Citruz untuk memenuhi acara bersantap tamu. Restoran ini terletak di area lobi hotel dan menyediakan sarapan dengan model prasmanan. Hidangan yang disajikan meliputi aneka kuliner nusantara dan internasional. Area ini buka setiap hari, mulai pukul 06:00 – 10:00 WIB.

Hotel ini juga menyewakan ruang pertemuan dengan fasilitas konferensi memadai. Jasa fotokopi pun tersedia di sini. Dengan theatre setup, ruangan tersebut dapat menampung sekitar 120 orang. Namun, ruangan ini juga dapat diubah lagi menjadi dua bagian yang lebih kecil sesuai kebutuhan.

Sebagai aktivitas pengisi waktu di Zest Hotel Yogyakarta, tamu dapat menyegarkan diri dengan berenang di kolam renang semi outdoor. Pihak hotel juga menyediakan kolam khusus anak sehingga anak-anak dapat lebih aman dan leluasa bermain air.

Tamu juga dapat melakukan spa untuk melemaskan otot-otot yang kelelahan karena rutinitas. Ada pula ruang TV untuk bersantai sembari bercengkerama dengan teman, kerabat, atau tamu hotel lainnya. Membaca koran di lobi pun dapat dilakukan untuk mengusir kebosanan.

Lokasi Zest Hotel Jogja terbilang cukup strategis. Penginapan ini memiliki akses yang mudah dan dekat dengan beberapa tempat wisata. Kawasan belanja Malioboro dan Pasar Beringharjo bisa dicapai dengan berjalan kaki. Jaraknya dari hotel kurang dari 1 km. Di sini, pengunjung bisa berwisata belanja sepuasnya seperti membeli aneka produk batik untuk buah tangan.

Museum Batik pun bisa dijadikan destinasi. Museum ini hanya berjarak sekitar 590 meter dari hotel. Pengunjung dapat melihat dan mendapatkan pengetahuan tentang batik tradisional mulai dari gaya Yogyakarta, Solo, Pekalongan, dan daerah lain di nusantara. Tak hanya itu, Keraton Pakualaman juga tidak boleh dilewatkan, terutama bagi pencinta budaya dan sejarah.

Tamu juga dapat berkunjung ke Taman Pintar yang jaraknya kurang dari 1 km. Wisata rekreasi dan edukasi ini memberi kesempatan pengunjung untuk bersantai sembari belajar sains dan sejarah. Terdapat juga foodcourt bagi pengunjung yang lapar.

Penginapan ini juga sangat dekat dengan Stasiun Lempuyangan. Stasiun ini dapat dicapai dalam jarak kurang dari 1 km. Sementara itu, Bandar Udara Internasional Adisutjipto hanya berjarak sekitar 6,55 km. Tamu dapat memanfaatkan antar-jemput dari dan ke bandara dengan membayar biaya tambahan.

Menginap di Zest Hotel Yogyakarta merupakan pilihan tepat saat Anda berada di Yogyakarta. Fasilitas memadai dan harga terjangkau akan membuat pengalaman menginap Anda berkesan di Kota Gudeg ini.

Swimming pool will be closed on 31 December 2019
===================================================
You may be required to present valid government-issued identification at check-in, along with credit card or cash to cover deposits and incidentals. Special request may depend on hotel’s availability at check-in and may cost extra fee. Special request availability is not guaranteed. Hotel may charge you additional fee for each extra person after reserved room’s maximum capacity.

Fasilitas

Fasilitas Publik
Area parkir
Lift
Restoran
Restoran untuk sarapan
Layanan kamar
Brankas
WiFi di area umum

Makanan dan Minuman
Makan malam dari menu
Makan siang dari menu
Restoran ber-AC
Sarapan
Sarapan prasmanan
Sarapan dengan makanan hangat

Umum
AC
Banquet
Alat pemanas
Area bebas asap rokok
Kolam renang
Area merokok

Fasilitas Kamar
TV kabel
Meja
Brankas kamar
Pancuran
TV

Servis Hotel
Resepsionis 24 jam
Keamanan 24 jam
Laundry
Surat kabar di lobby
Surat kabar

Transportasi
Parkir bus/truk
Parkir berjaga
Parkir valet

Fasilitas Terdekat
ATM/Bank
Salon rambut
Supermarket

Kegiatan Lainnya
Kolam renang indoor
Spa

Fasilitas Bisnis
Fasilitas bisnis
Fasilitas rapat

Fasilitas Ramah Keluarga
Kolam renang anak

Konektivitas
WiFi gratis

Jasa Antar Jemput
Antar-jemput bandara berbiaya

Video

Amenities

Gallery

There are no reviews yet.

Be the first to review “Zest Hotel Yogyakarta”

Your Rating for this listing
Choose to rate